Pemasaran global (global market) merupakan aktivitas yang wajib dilakukan pengusaha untuk mengembangkan bisnisnya!
Saat menjalankan bisnis, ada waktunya bisnis akan mengalami perkembangan yang sangat pesat. Terutama ketika bisnis telah merambah dunia global dalam bidang ekspor dan impor.
Pemasaran global (global market) merupakan hal yang dibutuhkan agar dapat mengembangkan bisnis secara global di dunia internasional.
Pemasaran global juga diikuti oleh seluruh dunia.
Setiap pengusaha di seluruh dunia memiliki kesempatan yang sama untuk memasarkan produk dengan strategi dan cara yang kreatif menggunakan strategi masing-masing.
Dilansir dari Wrike, global market strategy (GMS) merupakan strategi yang mencakup negara-negara dari beberapa continent berbeda di dunia.
Dibentuknya ini bertujuan untuk berkordinasi terkait upaya pemasaran perusahaan di pasar yang terdapat di negara-ngara tersebut.
Baca Juga: 5 Strategi Pemasaran Jasa untuk Tawarkan Service Business
Pengertian Pemasaran Global (Global Market)
Dari IGI Global, pemasaran global (global market) merupakan sebuah proses yang mengutamakan SDM, aset, uang dan tujuan dari sebuah perusahaan untuk mendapatkan potensi dan mengambil sebuah tindakan untuk mengatasi ancaman dari pasar global.
Pemasaran global juga disebut sebagai kegiatan pemasaran yang bergengsi karena dilakukan di seluruh dunia.
Potensi dan peluang yang diberikan akan selalu terbuka bagi pengusaha.
Asalh pengusaha tersebut mampu memberikan inovasi dan kreativitas untuk mengembangkan pasar itu sendiri.
Hal tersebut disebabkan karena pengusaha yang kuat merupakan pengusaha yang tidak mudah menyerah dalam menghadapi tantangan bisnis.
Tantangan dan kesulitan yang dialami secara global akan dijadikan sebagai titik balik agar dapat bangkit. Pada prosesnya, bisnis akan semakin berkembang dan perusahaan bisa mencapai kesuksesan.
Philip Kotler dan Kevin Lane Keller merupakan ahli pemasaran global (global market), dua pakar tersebut menyampaikan bahwa pemasaran global merupakan sebuah upaya dalam mengutamaan seluruh SDM, aset fisik, modal dan tujuan perusahaan untuk mengatisipasi ancaman pasar global.
Pemasaran global (global market) memiliki skala yang lebih luas, yaitu skala internasional.
Di dalamnya selalu terbuka peluang pasar sehingga menuntut kreativitas dan inovasi dari pengusaha.
Terdapat beberapa faktor yang mendorong terjadinya pemasaran global (global market). Faktor-faktor yang mampu mendorong pemasaran global adalah:
1. Perbaikan Komunikasi dan Transportasi
Perbaikan yang terjadi di bidang ekonomi dan transportasi dapat mendorong pemasaran global semakin mudah dilakukan.
Contohnya komunikasi antara pelaku usaha yang bisa dilakukan dengan video conference, aplikasi pesan dan menggunakan email.
Komunikasi dan transaksi menjadi sangat mudah untuk dilakukan.
Ditambah dengan perbaikan transportasi dapat meningkatkan aktivitas pemasaran global dengan baiknya kondisi jalan, jumlah pelabuhan yang banyak hingga tersedianya tol laut.
2. Teknologi
Perkembangan teknologi juga menjadi faktor pendorong terjadinya pemasaran global (global market), dengan majunya teknologi batas antar negara bukan lagi kendala.
Teknologi memiliki sifat universal yang menghilangkan sekat-sekat dan batas antar negara dan lapisan masyarakat.
Penggunaan teknologi dalam industri, gaya hidup, kebutuhan masyarakat dan dalam bisnis dapat membuat pemasaran global semakin masif dilakukan dan semakin berkembang.
3. Kualitas
Meningkatnya kualitas sebuah produk atau banyaknya produk yang berkualitas bisa mendorong terjadinya pemasaran global.
Perusahaan akan mencari pasar yang tepat untuk menjual produk-produk yang berkualitas.
Jumlah penduduk dunia yang banyak, membuat pemasaran global merupakan cara terbaik untuk menjual produk dalam jumlah yang banyak.
4. Perjanjian Ekonomi Antar Negara
Faktor yang mendorong pemasaran global (global market) selanjutnya melibatkan negara dan pemerintahan.
Perjanjian ekonomi antara negara merupakan faktor yang dapat mempercepat terjadinya pemasaran global.
Banyak keuntungan dan fasilitas yang bisa didapatkan pebisnis dalam perjanjian ekonomi antar negara yang terjadi.
Hal tersebut dapat memberikan dampak baik, yaitu untuk mengembangkan sebuah bisnis.
5. Kebutuhan akan Biaya Pengembangan Produk
Perusahaan tentu membutuhkan biaya untuk mengembangkan sebuah produk. Kebutuhan tersebut juga dapat mendorong terjadinya pemasaran global.
Hal tersebut disebabkan investasi atau bantuan modal dari perusahaan asing sangat dapat membuat sebuah produk berkembang.
Interaksi tersebut dapat mendorong pemasaran global (global market) terjadi. Sehingga dalam prosesnya, pemasaran global bisa terjadi dengan cepat.
6. Dinamika dan Perkembangan Ekonomi Dunia
Dinamikan dan perkembangan ekonomi di dunia juga merupakan faktor yang tidak kalah penting dalam mendorong pemasaran global.
Ditembah lagi, setiap negara dan pemerintahannya selalu membuat kebijakan untuk meningkatkan ekonominya agar dapat bersaing secara global.
Kebijakan tersebut juga dapat mempengaruhi pengusaha dalam memproduksi dan memasarkan produknya.
Termasuk melakukan ekspansi ke luar negeri. Hal ini dapat mendorong pemasaran global.
Setiap pengusaha akan mencari rekanan atau distributor ke negara-negara lain yang dinilai memiliki potensi dalam penjualan produk.
Untuk menunjang agar bisnis semakin berkembang, memasuki pasar global merupakan cara yang tepat untuk dilakukan dan tentu akan penuh dengan tantangan.
Baca Juga: Mengenal Marketing Funnel, Pemasaran Menarik untuk Bisnismu
Manfaat Pemasaran Global
Tentu, banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari pemasaran global. Bahkan, belum banyak pelaku usaha yang mengetahui manfaatnya.
Berikut ini beberapa manfaat yang bisa didapatkan oleh para pengusaha dengan melakukan pemasaran global.
Apa saja manfaatnya? Yuk kita simak bersama penjelasannya di bawah ini!
1. Meningkatkan Kompetensi Pengusaha
Pengusaha yang melakukan pemasaran secara global dapat meningkatkan kompetensinya sebagai pengusaha.
Karena global market memiliki satu tujuan, yaitu meningkatkan kompetensi dan keahlian pengusaha dalam mencari dan mendapatkan ide dan pengetahuan.
Ide dan pengetahuan tersebut berkaitan dengan penjualan produk kepada masyarakat.
Kompetensi ini pada akhirnya akan terlihat pengusaha mana yang berkompeten dan pengusaha mana yang masih memiliki kopetensi yang kurang.
Pengusaha yang kompetensinya masih kurang, akan berusaha untuk meningkatkan kompetensi dan keahliannya agar menjadi pengusaha terbaik di pasar global.
2. Bertujuan untuk Bertahan Hidup
Manfaat lain dari pemasaran global bagi pengusaha tentu saja untuk bertahan hidup. Pengusaha yang dapat bersaing di pasar global dapat bertahan hidup.
Sementara masyarakat global sebagai konsumen, dapat memenuhi setiap kebutuhan pokok dari produk yang ditawarkan oleh pengusaha.
Pada dasarnya, pengusaha selalu dituntut untuk dapat menemukan ide baru dan harus selalu berinovasi dalam melakukan pemasaran.
Ide-ide dan inovasi-inovasi yang ditemukan dapat dinikmati oleh masyarakat untuk menyambung hidup melalui produk yang dikeluarkan.
Saat ini, banyak masyarakat yang membutuhkan pemasaran global agar tetap dapat bertahan hidup dan membuat kehidupan mereka berjalan dengan baik.
Terutama jika produk yang dibutuhkan sulit didapatkan di negaranya.
3. Meningkatkan Kualitas Produk Lebih Baik
Dari penjelasan di atas, dijelaskan bahwa setiap pengusaha akan ditantang untuk melahirkan ide dan inovasi yang berkualitas agar dapat bersaing di pasar global.
Hal tersebut bertujuan untuk membuat produknya menjadi produk paling unggul.
Maka dari itu, dengan persaingan global secara tidak langsung membuat kualitas produk semakin meningkat seiring berjalannya waktu.
Karena setiap pengusaha ingin memenangkan persaingan di pasar global. Persaingan ini tentu saja persaingan sehat.
Masyakarat dunia sebagai konsumen adalah pihak yang paling diuntungkan.
Karena konsumen akan mendapatkan berbagai macam produk yang unggul yang dikeluarkan oleh setiap pengusaha.
Pengusaha termotivasi untuk berinovasi mengeluarkan ide dan produk terbaik, konsumen akan mendapatkan banyak pilihan dari setiap produk yang ada.
Hal ini menghasilkan lingkungan yang baik di pasar global.
4. Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi
Sebagai pengusaha, kamu juga sadar bahwa pertumbuhan ekonomi dipengaruhi oleh aktivitas jual beli. Pertumbuhan ekonomi yang baik juga turut memengaruhi perkembangan masyarakat.
Persaingan di pasar global dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi sebuah negara. Dnegan pertumbuhan ekonomi yang baik, membuat perkembangan masyarakat menuju ke arah yang lebih baik.
Pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat juga akan menguntungkan pengusaha untuk terus berinovasi dan mengembangkan usahanya.
5. Selera Masyarakat Meningkat
Keuntungan pemasaran global terakhir yaitu dapat berdampak pada selera masyarakat yang meningkat. Dengan membuat produk yang unggul, akan mempengaruhi selera masyarakat.
Selera masyarakat akan terus berubah sesuai dengan keperluannya masing-masing. Tidak jarang juga selera masyarakat berjalan beriringan dengan pertumbuhan ekonomi itu sendiri.
Baca Juga: 5 Manfaat Iklan Online bagi Pemasaran Produk
Contoh Pemasaran Global (Global Market)
Kamu mungkin penasaran apa contoh pemasaran global (global market) yang mungkin pernah kamu dengar atau ketahui.
Dalam setiap harinya, tentu pemasaran global terjadi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dunia.
Termasuk juga perusahaan-perusahaan Indonesia yang mengirimkan produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dunia.
Berikut ini contoh yang bukan hanya terjadi dan dilakukan oleh perusahaan dari Indonesia saja, namun juga perusahaan dunia dengan berbagai pendekatan aspek bisnis yang berbeda.
Contoh dari pemasaran global yaitu:
- Perusahaan Samsung yang memasarkan produk elektronik ke banyak negara di berbagai belahan dunia. Produk yang dijual seperti smartphone, TV, mesin cuci dan peralatan elektronik lainnya.
- Microsoft menjual berbagai kebutuhan software komputer dan laptop ke hampir setiap negara di dunia. Hal tersebut dilakukan untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan penggunaan komputer dan laptop itu sendiri.
- Indofood dengan produk paling larisnya yaitu Indomie, mengekspor produk ke beberapa negara yang membutuhkan mie instan. Produk Indofood ini bahkan disukai di Eropa dan Amerika Serikat.
- Kerajinan tangan dari Indonesia yang khas dan unik berhasil menembus pasar Eropa. Banyak negara Eropa yang membutuhkan kerajinan tangan khas Indonesia.
- Perusahaan-perusahaan di Jepang dan China yang menjual banyak produk sayuran dan buah-buahan ke negara Asia dan sekitarnya. Dilakukan berdasarkan permintaan masyarakat dunia.
Baca Juga: Lead Marketing: Pengertian, Jenis, dan Cara Mendapatkannya
Tentu masih banyak contoh lainnya terkait pemasaran global.
Contoh-contoh di atas merupakan contoh pemasaran secara global yang tentu tidak asing dan pernah kamu dengar.
Di era digital saat ini, tidak sulit untuk melakukan pemasaran secara global. Hal ini memudahkan kamu untuk menjalankan bisnis dan ekspansi ke setiap negara yang ada di dunia.
Sumber:
- https://www.wrike.com/blog/global-marketing-strategy-guide/#What-is-a-global-marketing-strategy
- https://www.igi-global.com/dictionary/global-market-trends/44708