Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya

Share this Post

Table of Contents
shopee gratis ongkir

Berapa kekayaan Raffi Ahmad? Belum lama ini, ia mendapat sorotan atas dugaan kasus pencucian uang.

Raffi Ahmad atau yang dikenal sebagai Sultan Andara, terkenal karena kekayaannya yang sangat besar. Hal ini terlihat dari banyaknya bisnis yang Ia dan Nagita Slavina kelola selain dari kariernya sebagai selebriti.

Namun, saat ini Raffi sedang dihadapkan pada isu pencucian uang. Hal ini diungkapkan oleh Ketua Umum DPP Nasional Corruption Watch (NCW), Hanifa Sutrisna.

Akan tetapi, tuduhan tersebut dibantah oleh Raffi Ahmad. Meski begitu, isu ini tetap ramai diperbincangkan oleh warganet.

Situs Net Worth Spot berusaha memperkirakan kekayaan Raffi dan Nagita melalui akun Instagram @raffinagita1717, yang telah mencapai 75 juta pengikut.

Diperkirakan Raffi memiliki kekayaan bersih sekitar USD187,9 juta, atau setara dengan Rp2,9 Triliun.

Jika mempertimbangkan pendapatan Raffi dan Nagita dari sumber lain, total kekayaan mereka bisa mencapai USD300,65 juta atau sekitar Rp4,6 Triliun.

Baca Juga: 6 Sumber Kekayaan Reza Arap Selain Dari YouTube

Aset Kekayaan Raffi Ahmad

kekayaan raffi ahmad
Foto: Kekayaan Raffi Ahmad (Instagram.com/raffinagita1717)

Dengan beragam sumber pendapatan yang dimilikinya, kekayaan Raffi Ahmad tentu terbilang sangat fantastis.

Berikut beberapa aset kekayaan yang dimilikinya.

1. Rumah Mewah di BSD

Raffi Ahmad diketahui membangun rumah baru di kawasan BSD, tepatnya di Lyndon Navapark. Kabarnya, untuk pembangunan rumah ini, Raffi menghabiskan dana hingga Rp40 Miliar.

2. Koleksi Kendaraan Mewah

Selain rumah, kekayaan Raffi Ahmad juga tercermin dari berbagai kendaraan mewah yang dimilikinya. Dia memiliki koleksi mobil yang cukup besar dan bernilai fantastis.

Roll Royce Ghost, Mercedes Benz G63 (2019), Lamborghini Aventador, dan Morgan Plus Four adalah beberapa dari koleksi mobil mewah Raffi Ahmad.

Deretan Bisnis Raffi Ahmad

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto: Kekayaan Raffi Ahmad (Instagram.com/rans.entertainment)
shopee pilih lokal

Terlepas begitu banyak bisnis milik Raffi dan Nagita, namun tidak semuanya bertahan hingga jangka panjang.

Salah satu bisnis yang cukup berkembang dan maju adalah RANS Entertainment. Nama RANS itu sendiri berasal dari inisial kedua suami istri tersebut, yakni RA (Raffi Ahmad) dan Nagita Slavina (NS).

Berikut ini daftar bisnis Raffi Ahmad yang dijalankannya bersama Nagita Slavina di bawah bendera RANS.

1. RANS Entertainment

Rans Entertainment
Foto: RANS Entertainment (Instagram/rans.entertainment)
shopee pilih lokal

Bisnis Raffi Ahmad yang pertama, sudah pasti RANS Entertainment. RANS Entertainment adalah kanal YouTube dan rumah produksi Raffi dan Nagita.

Pada kanal YouTube, banyak ditampilkan video-video keseharian keluarga Raffi. Kanal YouTube ini dibuat pada 27 Desember 2015.

2. RANS Music

Rans Music
Foto: RANS Music (Instagram/officialransmusic)
shopee pilih lokal

Bisnis Raffi Ahmad selanjutnya, yaitu RANS Music. Ini adalah perusahaan rekaman yang ia dirikan bersama Nagita Slavina pada 2019.

Unit usaha dalam RANS Music, terdiri dari label musik, produksi musik, manajemen artis, studio rekaman, studio latihan, hingga menyediakan konten digital.

RANS Music masih aktif hingga kini. Selain merilis lagu duet Raffi dan Nagita, ada beberapa penyanyi lain di bawah naungan RANS Music.

Para penyanyi tersebut, di antaranya Anneth, Asila Maisa, Nashwa Zahira, Hanggini, Deven, dan masih banyak lagi.

3. RA Pictures

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto Mobil Raffi Ahmad (Instagram.com/raffinagita1717)
shopee pilih lokal

Rumah produksi film juga menjadi salah satu bisnis Raffi. Rumah produksi ini diberi nama RA Pictures.

RA Pictures didirikan pada 2018 oleh Raffi Ahmad dan Fransen Susanto. Film pertama yang diproduksi oleh RA Pictures adalah The Secret: Suster Ngesot Urban Legend.

Film horor ini disutradarai oleh Arie Azis dengan sederet aktor dan aktris seperti Nagita Slavina, Marshanda, Kanaya Gleadys, dan Raffi sendiri.

RA Pictures masih terus memproduksi film hingga kini. Sejak film pertama, sudah ada 16 film lagi yang diproduksi.

4. RANS Animation Studio

Rans Animation Studio
Foto: RANS Animation Studio (Instagram/rans.animationstudio)
shopee pilih lokal

Selain film dan musik, bisnis Raffi dan Nagita juga merambah ke animasi.

Serial animasi yang menjadi garapan dan andalan RANS Animation Studio saat ini, yaitu serial “Si AA”.

Serial ini ruting ditayangkan di kanal YouTube RANS ANIMATION STUDIO. Kanal YouTube ini beroperasi sejak 13 Agustus 2021.

Baca Juga: 4 Sumber Kekayaan Regi Datau, Suami Artis Ayu Dewi

5. RANS E-Sport

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto: RANS E-Sports (Instagram/ransesports.official)

Masih berhubungan dengan dunia hiburan, bisnis Raffi ada juga yang menyerempet ke gaming. RANS E-Sport menjadi bisnis yang bergerak di dunia digital, terutama mobile game.

Melalui RANS E-Sport, Raffi mengakuisisi tim e-sport pada beberapa platform game, seperti Mobile Legends, Free Fire, dan Call of Duty.

Adapun tim divisi Free Fire baru diakuisisi RANS E-Sport pada Juli 2021 lalu, dari tim Free Fire NGID Esports. Tim ini terdiri dari enam orang, yaitu Doom, Marsha, Rhama, Iky, Mervin, dan Qois.

6. RANS Nusantara FC

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto: RANS Nusantara FC (Instagram.com/rans.nusantara)

Tak hanya e-sport, bisnis Raffi Ahmad juga merambah olahraga darat, yakni sepak bola. RANS Cilegon FC merupakan klub sepak bola Indonesia yang berasal dari Cilegon, Banten.

Klub sepak bola ini berdiri pada 31 Maret 2021. Setelah mengakuisisi klub Cilegon United FC melalui dua perusahaan, yakni RANS Entertainment dan Prestige Motorcars. Saat ini, RANS Cilegon FC sedang berada di liga 2.

7. RANS Zoo

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto: Ground Breaking RANS Zoo di PIK 2 (Instagram/ranscarnaval.zoo)

Bisnis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selanjutnya, ada RANS Zoo. Usaha yang satu ini masih dalam persiapan.

RANS Entertainment masih dalam tahap persiapan proyek taman bermain ini. RANS Carnival City Zoo ditargetkan bisa diakses oleh publik pada pertengahan 2022 lalu.

Meski begitu, hingga saat ini tempat wisata ramah anak ini masih dalam proses perkembangan.

Lokasinya cukup strategis, yakni kebun binatang yang dibangun di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta Utara. Adapun luas arena kebun binatang ini mencapai 2,6 hektar.

8. RANS Beauty

Kekayaan Raffi Ahmad Terbaru dan Sederet Bisnisnya
Foto: Rans Beauty Body Lotion (Instagram/ransbeautyid)

Lini bisnis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lainnya, yaitu merambah ke dunia kecantikan. RANS Beauty diluncurkan pada Oktober 2021 melalui kanal YouTube RANS Entertainment.

Saat ini, lini produk kecantikannya baru body lotion dan body shower dengan tiga varian wangi. Lini produk RANS Beauty tentunya sudah lolos uji Badan Pengawas Obat dan Makanan (POM).

Saat ini, penjualannya masih mengandalkan marketplace Shopee di cabang Indonesia, Malaysia, Singapore, Vietnam, dan Filipina.

Penjualan terbaik RANS Beauty, yakni pada lini body lotion dengan penjualan mencapai ribuan produk.

Baca Juga: 10 Sumber Kekayaan Lesti Kejora, Bikin Geleng-Geleng Kepala!

Itulah kekayaan Raffi Ahmad terbaru dan deretan bisnisnya.

Dengan gurita bisnis dan basis penggemarnya yang besar, tak mengherankan Raffi menjadi salah satu artis terkaya di Indonesia, ya.

Sumber:

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X