Jam Kerja JNE Express yang Wajib Kamu Tahu

Share this Post

Table of Contents
shopee gratis ongkir

JNE Express termasuk dalam jasa pengiriman barang ternama di Indonesia. Bagi kamu pemilik toko online yang menggunakan layanan kirim barang dari JNE, wajib tahu jam kerja JNE Express.

Dengan mengetahui waktu operasional ekspedisi, kamu bisa mengirimkan pesanan pelanggan secara tepat waktu. Pelanggan pun akan merasa puas dengan kecepatan pelayanan kamu.

Bisnis online juga tidak dapat terlepas dari peran ekspedisi. Sebab, jasa pengiriman barang inilah yang akan mengirimkan pesanan dari penjual sampai ke tangan pelanggannya.

Baca Juga: 9 Jenis-Jenis Packing Barang yang Aman Untuk Pengiriman

Jam Kerja JNE Express

jam kerja jne express
Foto: Kurir JNE Express (Pexels.com)

JNE Express menawarkan beberapa jenis pengiriman barang yang bisa kamu gunakan untuk mengelola pesanan pelanggan.

Jam kerja JNE Express memiliki waktu operasional mulai hari Senin – Sabtu pukul 08.00 s/d 19.30 WIB. Namun pada beberapa agen cabang, jam kerja JNE Express bisa lebih panjang dari waktu operasional tersebut.

Bahkan terkadang agen cabang JNE Express bisa beroperasi selama hampir 24 jam. Jadi, kamu mungkin perlu memastikan jam kerja JNE Express secara langsung ke agen cabang di sekitar daerahmu.

Sementara jam kerja JNE Express untuk para kurir yang mengirimkan barang, memiliki waktu variative. Hal ini karena JNE Express memiliki beragam jenis pengiriman barang.

Lebih rinci, berikut jam kerja JNE Express untuk kurir yang dibedakan berdasarkan layanannya:

1. Jadwal Pengiriman JNE REG (Reguler)

REG atau reguler merupakan layanan pengiriman dari JNE Express ke seluruh wilayah Indonesia. Dengan perkiraan waktu sampai selama 1-7 hari kerja, tergantung pada zona daerah yang menjadi tujuan pengiriman.

Kurir yang mengantarkan barang dengan menggunakan layanan reguler ini memiliki jam kerja Senin – Jumat mulai pukul 08.30 s/d 17.00 WIB dan Sabtu pukul 08.30 – 13.00 WIB.

2. Jadwal Pengiriman JNE OKE (Ongkos Kirim Ekonomis)

JNE OKE merupakan layanan pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia dengan tarif ekonomis. Estimasi pengirimannya akan sedikit lebih lama dibanding JNE REG karena biaya kirimnya cenderung lebih murah.

Jam kerja JNE Express untuk kurir yang bertugas mengirim paket JNE OKE yaitu Senin – Jumat mulai dari 08.30 s/d 17.00 WIB.

3. Jadwal Pengiriman JNE YES (Yakin Esok Sampai)

Ini adalah layanan pengiriman dari JNE Express dengan waktu penyampaian di tujuan keesokan harinya, termasuk hari Minggu dan hari libur nasional.

Jam kerja JNE Express bagi kurir yang bertanggungjawab dalam pengiriman JNE YES yakni Senin – Minggu mulai pukul 08.00 – 23.59 WIB.

4. Jadwal Pengiriman JNE SS (Super Speed)

JNE SS (Super Speed) adalah layanan pengiriman dengan mengutamakan kecepatan dan penyampaiannya sesuai dengan waktu yang telah ditentukan/disepakati. Dengan jaminan paket sampai dalam kurun waktu 24 jam lamanya.

Sama dengan kurir JNE YES, jam kerja JNE Express bagi kurir yang melayani pengiriman JNE SS akan bekerja mulai dari Senin – Minggu pukul 08.00 – 23.59 WIB.

Baca Juga: 4 Cara Cek Resi Pengiriman Dari Luar Negeri, Mudah Kok!

Cara Kirim Barang dengan JNE Express

cara kirim barang dengan JNE Express
Foto: Proses Pengiriman Barang (Pexels.com)
shopee pilih lokal

Setelah memahami jam kerja JNE Express yang dibedakan berdasarkan jenis layanannya, kamu juga perlu tahu cara yang tepat dalam mengirimkan barang.

Ini di acara mengirim barang dengan menggunakan layanan dari JNE Express:

1. Cek Tarif Kirim Barang

Langkah awal yang bisa kamu lakukan dalam mengirimkan paket ialah mengecek tarif atau ongkos kirim. Setiap lokasi tujuan akan memiliki biaya pengiriman yang berbeda. Ukuran barang seperti berat, lebar, hingga tinggi juga bisa memengaruhi ongkos kirim.

Pengecekan tarif atau ongkos kirim barang JNE Express bisa kamu lakukan dengan mudah. Berikut langkah-langkah cek tarif ongkir JNE Express:

  • Buka situs web resmi JNE Express dengan klik link berikut.
  • Masukkan nama lokasi pengiriman barang. Isi juga nama lokasi tujuan.
  • Cantumkan berat barang dalam satuan kilogram pada kolom yang tersedia.
  • Lakukan konfirmasi dengan memasukkan captcha yang tersedia pada halaman Tarif Kiriman.
  • Klik “Check” setelah semua kolom data yang diminta selesai kamu isi.
  • Cara cek tarif kirim barang selesai. Halaman pun menampilkan perkiraan ongkos kirim barang yang akan kamu kirimkan.

2. Kemas Barang Sebaik Mungkin

Jangan lupa untuk mengemas barang dengan sebaik mungkin sebelum dikirimkan oleh pihak JNE Express.

Pastikan barang benar-benar dibungkus secara tertutup dari bahan yang kokoh, sehingga isi di dalamnya tetap aman selama di perjalanan menuju lokasi tujuan.

Perhatikan dengan baik jenis barang yang akan kamu kirim menggunakan JNE Express. Dalam hal ini, kamu bisa coba melapisi barang dengan bubble wrap atau bahan pelindung lain agar proteksinya kian maksimal.

Agar lebih aman, kamu juga bisa menambahkan kemasan kayu. Terutama bagi barang yang mudah pecah atau rusak.

Baca Juga: Arti Ekspedisi dalam Bisnis dan Pengiriman Barang

3. Tulis Detail Pengiriman dengan Jelas

Dalam mengirimkan barang, pastikan kamu menuliskan alamat tujuan sejelas mungkin. Jadi, pihak ekspedisi bisa mengirimkannya ke lokasi yang tepat.

Data yang dibutuhkan dalam dokumen pengiriman biasanya meliputi nama penerima, nomor telepon penerima, dan alamat penerima yang ditulis dengan lengkap.

Pastikan informasi pengiriman ini ditulis secara jelas, di media yang tidak mudah rusak, sehingga tetap bisa terbaca meski telah melewati perjalanan jauh.

4. Kirim Paket Melalui Agen Terdekat

Setelah semuanya siap, kamu bisa coba mengantarkan paket ke agen JNE Express terdekat dengan wilayahmu.

Agen-agen JNE Express ini telah banyak tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Jadi, kamu akan menemukannya dengan mudah.

Jika kesulitan untuk menemukannya langsung, kamu bisa coba melakukan pencarian di internet. Bisa juga dengan menanyakan pihak customer service JNE Express untuk mendapatkan bantuan.

5. Minta Bantuan Petugas untuk Mengirim Barang

Langkah terakhir, yaitu meminta bantuan petugas agen JNE Express untuk mengirimkan barang. Biasanya, petugas akan melakukan konfirmasi data pengiriman yang telah kamu buat untuk memastikan ongkos kirim.

Selain itu, paket akan ditimbang terlebih dahulu karena hal ini juga bisa memengaruhi biaya pengiriman barang.

Setelah melakukan pembayaran, kamu akan diberikan bukti pengiriman berupa resi JNE Express. Ini bisa digunakan untuk melacak paket pengiriman. Jadi, kamu dapat mengetahui status pengiriman barang secara real-time.

Baca Juga: Waspada Penipuan Kurir Palsu, Ini Modus Barunya!

Cara Cek Resi JNE Express

cara cek resi jne express
Foto: Kurir Paket (Pexels.com)
shopee pilih lokal

Nah, untuk mengecek resi JNE Express, kamu bisa menggunakan beberapa cara berikut:

1. Cara Cek Resi JNE Express di Website

Kamu bisa melakukan pengecekan resi JNE Express melalui situs web resminya. Ini bisa dilakukan melalui browser di laptop atau pun smartphone. Lebih lanjut, ini dia cara cek resi JNE Express di website:

  • Buka halaman resmi JNE Express dengan klik link berikut.
  • Klik kolom “Lacak Pengiriman”.
  • Masukkan nomor resi JNE Express pada kolom tersebut.
  • Pilih tombol “Tracking” untuk melakukan pelacakan paket.
  • Nantinya, status pengiriman barang akan terlihat secara real-time.

2. Cara Cek Resi JNE Express di Aplikasi

Kamu juga dapat mengecek resi JNE Express melalui smartphone, menggunakan aplikasi MyJNE. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mengecek nomor resi JNE Express di HP:

  • Unduh aplikasi MyJNE di perangkat pribadi kamu.
  • Pilih “Sign Up” dan gunakan nomor HP untuk melakukan pendaftaran akun.
  • Setelah berhasil log in akun MyJNE, klik “Cek Resi JNE”.
  • Cara cek resi JNE Express dengan aplikasi selesai dilakukan. Nantinya, status pengiriman akan ditampilkan dan kamu bisa mengetahui progress pengiriman paket secara real-time.

Itu dia penjelasan jam kerja JNE Express, tata cara pengiriman barang, hingga langkah-langkah mengecek resi. Semoga berguna bagi kamu yang memiliki bisnis online dan ingin menggunakan layanan JNE Express untuk urusan mengirim pesanan.

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X