Jika bingung harus mulai dari mana, maka cek ide bisnis untuk pemula berikut sebagai referensi.
Kamu ingin coba berbisnis untuk memperoleh keuntungan sebanyak-banyaknya dan sukses di usia muda?
Sebenarnya, ada banyak ide bisnis untuk pemula yang bisa kamu coba, lho. Namun, mengingat ini akan menjadi bisnis pertamamu, kamu pasti akan memilih bisnis dengan modal usaha kecil.
Dengan begitu, kamu pun bisa meminimalkan kerugikan ketika ada kesulitan yang berujung pada kegagalan.
Salah satu bisnis dengan modal kecil dan risiko rendah adalah bisnis online. Hanya dengan memanfaatkan gadget dan internet, kamu bisa memasarkan produk atau jasa ke banyak orang.
Baca Juga: 5 Tantangan Bisnis Tahun 2022 dan Cara Menghadapinya
Ide Bisnis untuk Pemula
Lalu, apa sajakah ide bisnis untuk pemula yang bisa dimulai dengan modal kecil dan mudah untuk dilakukan? Berikut di antaranya:
1. Blogging
Ide bisnis untuk pemula yang pertama ialah menjadi blogger. Ini merupakan peluang untuk menghasilkan keuntungan tanpa modal besar.
Kamu hanya perlu membuat blog dan mulai menghasilkan berbagai konten, baik berupa tulisan, gambar, atau bisa juga video.
Namun, kamu perlu menjadi orang yang kreatif agar konten yang dimuat dalam blog mendatangkan banyak visitor.
Jika pembaca dan pengikut blog kamu cukup besar, kamu pun berpotensi untuk memasang iklan daring sebanyak-banyaknya, yang pada akhirnya bisa menghasilkan uang untukmu.
Carilah ide pembuatan konten yang menarik dan berkualitas agar banyak orang tertarik untuk membaca blog milikmu.
2. Pemasaran Afiliasi
Pemasaran afiliasi merupakan ide bisnis untuk pemula yang bisa dilakukan secara online. Bisnis yang satu ini pun tidak membutuhkan modal yang besar.
Kamu hanya perlu mendaftarkan diri sebagai mitra dari salah satu e-commerce, seperti Shopee untuk memasarkan produk mereka.
Setiap produk yang berhasil kamu pasarkan, kamu pun akan mendapat komisi dari platform tersebut.
Tentu saja, semakin banyak produk yang bisa kamu jual, semakin besar pula besaran komisi yang didapat. Jadi, kamu perlu rutin melakukan promosi.
Media promosi yang digunakan pun beragam, tetapi lebih banyak dilakukan melaui media sosial.
Sebagai anggota pemasaran produk, nantinya kamu bisa membagikan link produk kepada konsumen melalui Instagram, Twitter, Facebook, dan lainnya.
Ketika konsumen mengklik link produk tersebut dan membelinya, kamu baru bisa mendapatkan komisi. Oleh karena itu, diperlukan ketelatenan dalam mempromosikan produk.
Baca Juga: 15 Ide Bisnis Trending Tahun 2022 yang Bisa Hasilkan Cuan!
3. Jadi Freelancer
Apabila kamu sedang mencari ide bisnis untuk pemula tanpa modal, menjadi pekerja lepas atau freelancer mungkin adalah salah satu solusinya.
Freelancer biasanya menerima proyek yang berhubungan dengan teknologi informasi dan bekerja secara online. Misalnya, penulis artikel, SEO specialist, desainer grafis, editor video, dan lainnya.
Sebagai freelancer, kamu bisa mendapatkan pekerjaan dari berbagai situs yang menawarkan pekerjaan lepas.
Beberapa situs freelance yang bisa kamu kunjungi yaitu Projects.co.id, Sribulancer, Sribu, Fivver, dan sebagainya.
4. Jasa Penerjemah
Jika kamu menguasai lebih dari satu bahasa asing, kamu berpeluang menghasilkan uang dengan menjadi translator atau penerjemah.
Kini, ada banyak permintaan untuk pekerjaan penerjemah karena semakin terbukanya industri global.
Beberapa bahasa asing yang banyak dicari untuk diterjemahkan ialah bahasa Inggris, bahasa Mandarin, bahasa Korea, bahasa Prancis, dan masih banyak lagi.
Tak hanya menjadi bisnis untuk pemula, kamu bisa menemukan lowongan pekerjaan sebagai penerjemah bahasa asing ini melalui situs freelancer yang telah disebutkan sebelumnya.
Dengan bekerja sebagai penerjemah, kamu bisa mendapatkan uang tambahan, memperbanyak pengalaman, dan memperluas jaringan bisnis.
Baca Juga: 8 Ide Bisnis Sederhana yang Bisa Kamu Coba, Tertarik?
5. Bisnis Camilan
Bagi kamu yang hobi memasak, mencoba bisnis camilan mungkin bisa menjadi salah satu bisnis untuk pemula.
Saat ini, bisnis camilan yang dipasarkan secara online sedang menjadi tren dan berpeluang untuk menghasilkan keuntungan yang menjanjikan.
Kamu bisa mulai dengan mendaftarkan bisnis kamu ke layanan pesan antar online, seperti Gofood, Grabfood, atau Shopeefood. Dengan begitu, kamu bisa menjangkau konsumen secara lebih luas.
Proses pengiriman makanan yang kamu jual pun bisa lebih mudah dan cepat sampai ke tangan konsumen.
Maksimalkan juga promosi melalui media sosial, seperti Instagram, Twitter, dan Facebook. Jika memungkinkan, pasarkan produk makanan kamu di berbagai marketplace.
6. Fotografer
Fotografi saat ini tidak hanya sekadar hobi, tetapi juga bisa dijadikan sebagai ide bisnis untuk para pemula, lho.
Kamu bisa menjual hasil karya yang kamu jepret melalui berbagai situs fotografi berbayar.
Selain itu, kamu juga bisa membuka jasa fotografer model atau produk dengan mempromosikannya melalui media sosial dan website.
Buatlah portfolio foto semenarik mungkin, sehingga orang lain tertarik untuk menggunakan jasa fotografermu.
Keberhasilan bisnis ini biasanya tergantung pada kemampuan dan kreativitas yang kamu miliki. Alat foto yang kamu gunakan bukan satu-satunya faktor penghasil karya.
Kamera dan alat pendukung lain yang harganya murah pun bisa menciptakan hasil foto yang berkelas dan bernilai mahal, asalkan kamu memiliki keterampilan.
Baca Juga: Ingin Coba Usaha Home Industri? Berikut 6 Ide Bisnis yang Bisa Diintip!
7. Makeup Artist
Kamu memiliki skill merias wajah yang mumpuni?
Jika iya, coba manfaatkan hal tersebut untuk membangun bisnis makeup artist sebagai contoh bisnis untuk pemula lainnya.
Profesi yang satu ini akan selalu dibutuhkan banyak orang, lho. Karena tak sedikit orang yang perlu bantuan makeup artist untuk merias wajah sesuai kebutuhan mereka.
Mulai dari makeup untuk pengantin, wisuda, prewedding, photoshoot katalog, dan sebagainya.
Kamu bisa mulai menjadi makeup artist dengan membuat portofolio di media sosial. Misalnya, dengan memanfaatkan Instagram.
Unggahlah foto-foto hasil makeup kamu dengan berbagai tema. Jelaskan produk makeup apa yang kamu gunakan, informasikan juga tentang harga jasa, domisili, dan ketentuan lain yang sekiranya diperlukan.
8. Bimbingan Belajar Online
Ide bisnis untuk pemula lainnya ialah membuka bimbingan belajar secara online. Jika kamu menguasai salah satu bidang studi atau memiliki keterampilan lain, bisnis yang satu ini pasti akan sangat cocok.
Bisnis yang satu ini bisa dimulai dari rumah dengan modal minimal atau bahkan tanpa modal. Kamu hanya perlu mengajarkan orang lain dengan ilmu pengetahuan yang kamu miliki.
Kamu juga bisa memulainya dengan membuat channel YouTube. Coba unggah tips dan trik belajar yang lebih mudah di akun YouTube tersebut. Dengan begitu, kamu bisa menghasilkan uang melalui iklan.
Baca Juga: 7 Ide Bisnis Dengan Memanfaatkan Laptop Nganggur, Coba yuk!
9. Menjadi Influencer
Di era yang serba digital saat ini, ada banyak profesi baru yang bermunculan. Salah satunya, influencer dan kamu pun bisa lho, mendapatkan keuntungan dengan menjadi seorang influencer.
Baik menjadi influencer Instagram atau menggunakan platform lain, seperti Twitter dan YouTube, kamu dapat menggunakan status sebagai influencer untuk memperoleh penghasilan melalui unggahan bersponsor, kampanye iklan, acara, dan banyak lagi.
Bisnis yang satu ini cukup menjanjikan karena ada banyak bidang bisnis yang menggunakan pemasaran influencer untuk menjangkau konsumen mereka.
Nah, itulah beberapa ide bisnis untuk pemula yang bisa kamu coba. Manakah jenis bisnis yang tertarik untuk kamu coba?