Beberapa waktu ini, fenoma Citayam Fashion Week sedang ramai dibicarakan. Sudahkah kamu melirik ide bisnis dari Citayam Fashion Week?04
Fenomena Citayam Fashion Week beberapa minggu terakhir tengah ramai diperbincangkan, terutama di media sosial. Siapa yang tak kenal sosok Jeje, Bonge, atau Roy?
Selain mereka, masih banyak lagi Gen Z yang meramaikan daerah sekitaran Sudirman dan Dukuh atas setiap akhir pekan. Kebanyakan dari mereka berasal dari daerah Citayam, Bojong, dan Depok.
Menariknya, istilah SCBD pun kini diubah menjadi Sudirman-Citayam-Bojong-Depok. Hal unik lainnya adalah para remaja ini berkumpul di kawasan Sudirman dan Dukuh Atas dengan mengenakan pakaian yang nyentrik dan stylish bak model ternama.
Baca Juga: Ide Bisnis Setelah Pensiun yang Menjanjikan untuk Dijalankan
Kehadiran mereka berdampak positif bagi perkembangan Kota Jakarta yang ramah untuk semua kalangan. Di samping itu, dampak ekonomi dari fenomena Citayam Fashion Week juga cukup terasa.
Memanfaatkan tren ini untuk memulai bisnis merupakan peluang emas yang tak boleh diabaikan. Ingin tahu apa saja ide bisnis dari Citayam Fashion Week? Simak sampai akhir, ya!
Ide Bisnis dari Citayam Fashion Week
Sebelum membahas deretan ide bisnis dari Citayam Fashion Week, ada baiknya kamu memahami asal usul fenomena yang satu ini.
Citayam Fashion Week bermula dari adanya rombongan remaja tanggung asal Citayam, Bojong, Depok, dan sekitarnya yang kerap kali nongkrong di kawasan Sudirman dan Dukuh Atas.
Kawasan ini memang menjadi primadona banyak orang, sebab memiliki lanskap gedung pencakar langit dan sarana transportasi umum yang modern dan belum dijumpai di daerah lain di Indonesia.
Para remaja tanggung ini biasanya nongkrong pada malam minggu di sekitar stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Tak hanya sekedar nongkrong, para remaja ini juga membuat konten TikTok yang membuat mereka menjadi begitu viral.
Menariknya, para remaja tanggung ini kerap kali mengenakan busana yang nyentrik dan stylish bak model ternama. Perilaku inilah yang mendorong lahirnya sebutan Citayam Fashion Week di kalangan masyarakat.
Dikutip dari publikasi UGM, fenomena Citayam Fashion Week ini merupakan wujud dari pembentukan budaya baru yang dilakukan oleh anak muda yang dinamakan youth culture.
Baca Juga: Inilah 8 Tips Sukses Bisnis Snack Kiloan, Dijamin Cuan!
Berikut ide bisnis dari Citayam Fashion Week yang bisa kamu coba.
1. Usaha Kopi Starling
Ide bisnis dari Citayam Fashion Week yang pertama adalah kopi starling (Starbuckkeliling). Dinamakan kopi starling, sebab usaha ini menawarkan aneka minuman kopi seduh yang dijual menggunakan sepeda.
Sebenarnya, usaha kopi starling sudah ada sejak lama di tengah masyarakat. Bahkan, sebelum adanya fenomena Citayam Fashion Week, para penjual kopi starling sudah ada di kawasan Sudirman.
Namun, semakin banyaknya rombongan remaja tanggung yang nongkrong di kawasan Sudirman membuat omzet kopi starling meningkat drastis. Hal inilah yang membuat ide bisnis kopi starling dinilai sangat menjanjikan.
Akan tetapi, pastikan kamu mengikuti aturan yang ada. Sebab, tak semua trotoar atau jalan protokol di Jakarta mengizinkan kehadiran pedagang seperti penjual kopi starling.
2. Usaha Thrift Shop
Ide bisnis dari Citayam Fashion Week selanjutnya adalah thrift shop. Bisnis yang satu ini sebenarnya sudah ada sejak lama, namun kamu bisa mengkreasikannya sesuai dengan tren terbaru. Thrift shop adalah bisnis yang menjual barang bekas.
Meskipun bekas, namun bukan berarti barang yang dijual memiliki kualitas yang buruk. Barang bekas disini juga bisa diartikan sebagai barang cuci gudang atau barang reject yang tidak bisa dijual di mall. Ada beberapa barang yang umum dijual, seperti pakaian, sepatu, dan tas.
Melihat ramainya remaja tanggung di daerah Sudirman dengan pakaiannya yang stylish, usaha thrift shop tentu bisa sangat menguntungkan.
Kamu bisa memerhatikan jenis pakaian apa yang menjadi primadona para remaja ini, kemudian menjualnya dengan harga terjangkau.
Baca Juga: 10 Bisnis yang Sedang Naik Daun, Wajib Tahu untuk Jadi Inspirasi!
3. Jasa Fotografi
Seiring dengan ramainya aktivitas fashion show dan cat walk yang menghiasi trotoar dan zebra cross di kawasan Sudirman, tentunya membuka peluang besar bagi jasa fotografi.
Yup, ajang Citayam Fashion Week memang wajib diabadikan dengan jepretan yang menarik dan keren. Dari sinilah peluang usaha jasa fotografi akan sangat menguntungkan.
Seperti dikutip dari Verizon, sebagai pebisnis kamu perlu memiliki pemikiran yang terbuka dan mampu menemukan ide-ide baru. Dengan menawarkan jasa fotografi, kamu bisa mendapat pemasukan tambahan.
Apalagi, kini ada banyak selebgram, influencer, artis, model, hingga toko publik yang ikut meramaikan “tongkrongan” di kawasan Sudirman ini.
4. Jual Aksesoris Fashion
Para remaja yang meramaikan Citayam Fashion Week tak hanya mengenakan pakaian yang stylish, mereka juga menggunakan berbagai aksesoris fashion lainnya.
Seperti aneka kalung, bandana, gelang, ikat pinggang, kacamata, topi, dan tas jinjing. Aksesoris fashion ini bisa menjadi produk yang laku keras jika ditawarkan ke pasar yang tepat.
Kamu bisa menjual beragam aksesoris dengan harga terjangkau dan memanfaatkan pangsa pasar Citayam Fashion Week.
Bahkan, kamu juga bisa menggandeng salah satu remaja di sana untuk mempromosikan produkmu dalam konten mereka!
Baca Juga: Ingin Mulai Bisnis Snack Kekinian? Ini 6 Ide yang Bisa Kamu “Curi”
5. Jual Makanan Ringan
Dalam setiap kegiatan, hal yang tak pernah terlewatkan pastinya urusan makanan. Selama pagelaran Citayam Fashion Week, tak lengkap rasanya jika tak ada camilan atau makanan ringan.
Menyeruput kopi starling saja rasanya kurang cukup. Kamu juga bisa menjual camilan lain seperti anek gorengan, kacang-kacangan, dan kripik kekinian seperti basreng dan kentang mustofa.
Dengan banyaknya pangsa pasar yang didominasi oleh remaja, tentu akan semakin mudah dalam memprediksi selera mereka terhadap camilan ya!
Nah, itulah deretan ide bisnis dari Citayam Fashion Week yang bisa kamu jadikan peluang usaha. Tertarik mencobanya?