Madame Gie merupakan salah satu brand kosmetik lokal milik artis. Penasaran siapa pemiliknya dan apa saja koleksi produknya?
Brand kosmetik Madame Gie sebenarnya sudah lama meramaikan pilihan produk kosemetik lokal dengan harga terjangkau. Merek kosmetik yang satu ini tentu sudah tak asing di telinga kaum wanita.
Belum lama ini, kabar kurang sedap datang dari kosmetik lokal tersebut. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis daftar produk kosmetik yang mengandung bahan karsinogenik.
Tercantum dalam daftar tersebut, di antaranya produk Madame Gie Sweet Cheek Blushed 03, Nail Shell 14, dan Nail Shell 10. Ketiga produk tersebut mengandung Merah K3 dan K10 yang berbahaya jika digunakan jangka panjang.
Pihak Madame Gie pun sudah menarik ketiga produk tersebut dari peredaran. Namun, tahukah kamu siapa pemilik brand kosmetik tersebut?
Baca Juga: 5 Cara Mencari Distributor Kosmetik, Jangan Sampai Keliru!
Profil Bisnis Madame Gie
Gisella Anastasia, sosok dibalik berdirinya brand kosmetik Madame Gie pada tahun 2018. Gisel merupakan pemilik dari brand kosmetik ini dengan misi menyediakan produk kosmetik berkualitas dengan harga ekonomis.
Brand kosmetik ini fokus menyediakan produk kosmetik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan kosmetik yang terjangkau dan aman bagi kesehatan. Sesuai dengan tagline-nya, “Memukau Sepanjang Hari, Ya Madame Gie”.
Brand kosmetik milik Gisel ini bergerak dalam industri kosmetik, skincare, dan body care yang sudah mempunyai 7 official e-commerce store, 8 pop-up store di Jakarta, dan 1 pop-up store di Surabaya.
Jika diintip dari LinkedIn, Madame Gie sudah memiliki lebih dari 500 orang karyawan yang tersebar di berbagai tempat. Lokasi head quarter-nya berada di Tanjung Duren Selatan, Jakarta.
Diketahui, brand kosmetik ini lahir melalui pembicaraan antara PT Tjhindatama Mulia bersama Gisella Anastasia. Keduanya ingin mengeluarkan produk kosmetik dekoratif.
Hasil dari pembicaraan itulah yang kemudian mencetuskan berdirinya brand kosmetik Madame Gie pada tanggal 25 Oktober 2018 dan menjadikan Gisel sebagai salah satu pemilik sekaligus brand ambassador.
Baca Juga: Contoh Toko Kosmetik Sederhana, Berikut 5 Tips Suksesnya
Koleksi Produk Kosmetik Madame Gie
Sejak didirikan pada 2018, brand kosmetik milik Mama Gisel ini sudah mengeluarkan berbagai lini produk kosmetik. Berikut beberapa koleksi produknya!
1. Lip Cream
Lip cream keluaran Madame Gie dibuat dengan formula matte intens yang terasa lembut seperti powdery-velvet dan tahan lama. Produk lip cream ini memiliki tekstur yang ringan di bibir.
Setiap pembelian, kamu akan mendapat aplikator yang presisi untuk pemakaian yang lebih mudah. Harganya juga sangat terjangkau, mulai dari Rp14 ribuan saja!
2. Blush On
Madame Gie merilis produk Sweet Cheek Blushed yang dibuat dengan formula warna yang pekat dan mudah dibaurkan pada kulit. Blush on ini juga tersedia dalam kemasan travel dan kombinasi tiga warna yang menarik.
3. Masker
Madame Gie juga mengeluarkan produk masker medis jenis KF94 yang memiliki 4 lapisan filter sehingga memenuhi standar kesehatan covid-19. Dibanderol seharga Rp2.200,- per buahnya, masker KF94 ini tentu sangat ekonomis.
Menariknya, masker keluaran brand Gisel ini mempunyai berbagai pilihan warna yang menarik. Mulai dari warna netral seperti hitam dan putih, pink, biru, biru langit, kuning, hingga abu-abu.
4. Eyeshadow
Salah satu produknya adalah Madame Gie Eyeshadow Moondust yang dibuat dari kombinasi warna-warna yang pekat dan tahan lama. Eyeshadow ini punya lima variasi palet yang bisa dipilih sesuai warna yang kamu sukai.
Bisnis-bisnis yang dijalani Mama Gisel termasuk Madame Gie ini tentu menjadi investasi jangka panjang untuk anaknya Gempi di masa depan.
Baca Juga: Ingin Memulai Bisnis Kosmetik? Begini Caranya
Ketentuan Izin Produksi dan Izin Edar Kosmetik BPOM
Sama halnya seperti produk makanan, kosmetik juga perlu mengantungi izin produksi.
Dalam Permenkes Nomor 1175/Menkes/Per/VIII/2010 dalam rangka menjamin mutu, keamanan, dan kemanfaatan kosmetika, pada Pasal 4 dijelaskan bahwa industri kosmetik yang akan membuat kosmetik harus memiliki izin produksi.
Izin produksi diberikan sesuai dengan bentuk dan jenis sediaan produk kosmetik yang akan dibuat.
Adapun bentuk dan jenis yang dimaksud dibedakan menjadi dua golongan, yaitu:
- Golongan A yaitu izin produksi untuk industri kosmetika yang dapat membuat semua bentuk dan jenis sediaan kosmetika;
- Golongan B yaitu izin produksi untuk industri kosmetika yang dapat membuat bentuk dan jenis sediaan kosmetika tertentu dengan menggunakan teknologi sederhana.
Produksi kosmetik Golongan A mewajibkan beberapa persyaratan berikut:
- Memiliki apoteker sebagai penanggung jawab;
- Memiliki fasilitas produksi yang sesuai dengan produk yang dibuat;
- Memiliki fasilitas laboratorium;
- Wajib menerapkan Cara Pembuatan Kosmetika yang Baik (CPKB).
Adapun produk kosmetik Golongan B wajib memenuhi persyaratan berikut:
- Memiliki setidaknya tenaga teknis kefarmasian sebagai penanggung jawab;
- Memiliki fasilitas produksi dengan teknologi sederhana sesuai produk yang akan dibuat;
- Mampu menerapkan higiene sanitasi dan dokumentasi sesuai CPKB.
Kemudian, izin edar kosmetik dalam Permenkes Nomor 1176/Menkes/Per/VIII/2010 tentang Notifikasi Kosmetika, bahwa setiap kosmetika hanya dapat diedarkan setelah mendapat izin edar dari Menteri.
Izin edar pada kosmetik diterbitkan dalam bentuk Notifikasi. Sementara itu, untuk kode notifikasi kosmetika ditandai dengan kode N diikuti 1 huruf dan 11 digit angka.
Itulah pembahasan tentang profil bisnis brand kosmetik Madame Gie milik Mama Gisel, ibu dari Gempi.