Kisah Sukses Kopi Kenangan yang Raih Status Unicorn

Share this Post

kopi kenangan
Table of Contents
shopee pilih lokal

Masih ingatkah kamu? Jagat dunia maya pernah dibuat takjub dengan kesuksesan Kopi Kenangan raih status Unicorn. Bagaimana kisah suksesnya?

Beberapa tahun ke belakang, budaya minum kopi semakin digemari oleh masyarakat Indonesia. Kopi yang notabene-nya dinikmati oleh orang tua, kini semakin disukai oleh anak muda.

Tentunya, hal ini juga seiring lahirnya berbagai inovasi baru dalam bisnis kopi. Mulai dari banyak bermunculan gerai coffee shop kekinian dengan beragam menu unik yang ditawarkannya.

Menariknya, setiap coffee shop memiliki ambience-nya sendiri yang membedakannya dengan gerai kopi lain. Terkadang, banyak orang datang ke coffee shop yang berbeda untuk merasakan ambience atau vibes baru.

Salah satu coffee shop fenomenal yang pernah membuat takjub jagat dunia maya adalah Kopi Kenangan. Kedai kopi ini bahkan sukses meraih predikat Unicorn. Istilah Unicorn sangat identik dengan Startup.

Baca Juga: Kunci Sukses Kopi Konnichiwa, Kopi Ala Jepang Favorit Milenial!

Startup unicorn adalah startup swasta yang modal venturanya mencapai 1 miliar dollar atau diatasnya. Istilah unicorn ini diperkenalkan oleh pendiri Cowboy Ventures.

Ingin tahu lebih lanjut tentang kisah sukses Kopi Kenangan? Simak ceritanya sampai akhir, ya!

Merintis Kopi Kenangan

kopi kenangan
(Foto Kopi Kenangan. Sumber: Instagram.com/kopikenangan.id)

Budaya minum kopi sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia. Sebelumnya, hanya ada dua pilihan kopi di pasaran. Pertama, kopi sachet yang murah dan tersedia di warung. Kedua, kopi high-end dengan jaringan bisnis yang luas.

Di antara gap kopi murah dan mahal tersebut, Kopi Kenangan hadir untuk mengisi kekosongan. Kedai kopi ini menjual kopi berkualitas dengan harga yang tidak murah, namun juga masih terjangkau.

Bisnis kopi ini didirikan oleh James Prananto, Edward Tirtanata, dan Christian Sutardi. Kedai pertamanya dibuka di menara Standard Chartered dengan modal kurang dari Rp 200 juta.

Modal tersebut didapatkan dari dana pribadi mereka. Nama “kenangan” sendiri memiliki arti mendalam bagi Edward Tirtanata yang memiliki pengalaman sebagai pecinta kopi.

Ia merasa bahwa kenikmatan kopi bukanlah dari kemewahan fasilitas, namun dari kualitas minuman kopi itu sendiri. Pada awal berdirinya, menu andalan kedai kopi ini adalah Kopi Kenangan Mantan.

Pada hari pertama, kedai kopi tersebut sukses menjual 700 gelas kopi baik secara online maupun pembelian di tempat. Hanya butuh waktu tiga bulan bagi Kopi Kenangan untuk balik modal dari gerai pertamanya.

Dana tersebut pun digunakan lagi untuk membuka cabang baru, dan lagi-lagi tak butuh waktu lama untuk balik modal.

Baca Juga: Ingat Kopi Tuku yang Diminum Jokowi? Ini Kisah Suksesnya!

Mendapat Suntikan Dana dari Pemodal Ventura

@kopikenangan.id

Kopi Kenangan level up! Kalau kamu udah pernah mampir ke Kenangan Heritage di Senayan City belum, Beb? 🤩 #KopiKenangan #kenanganheritage #fyp

♬ original sound – Kopi Kenangan – Kopi Kenangan

Pertumbuhan bisnis Kopi Kenangan ternyata dilirik oleh perusahaan modal ventura, Alpha JWC. Pada tahun 2018, Kopi Kenangan mendapat investasi sebesar 8 juta dollar atau setara Rp112 miliar pada saat itu.

Setahun berikutnya, Kopi Kenangan mendapat suntikan dana lagi sebesar Rp 288 miliar dari Sequoi India dan perusahaan dari rapper Jay Z memberikan dana sebesar Rp 280 miliar.

Sejak diterimanya dana segar tersebut, hingga kini kedai kopi yang satu ini sukses melakukan ekspansi bisnis. Pertumbuhan bisnisnya bahkan mencapai 5000% setiap tahunnya.  

Dua tahun beridiri, kedai kopi ini sudah memiliki lebih dari 60 gerai. Hingga kini, jumlah gerainya sudah mencapai ratusan. Diperkirakan, omzetnya kini mencapai miliaran rupiah per bulan.

Baca Juga: 7 Inspirasi Desain Warung Kopi Rumahan yang Instagramable!

Strategi Bisnis di Masa Pandemi

kopi kenangan
(Foto Kopi Kenangan. Sumber: Instagram.com/kopikenangan.id)

Pandemi menjadi tantangan bagi banyak bisnis. Pasalnya, ada banyak bisnis yang mengalami penurunan pendapatan bahkan sampai menutup sebagian gerainya.

Untuk mengatasi hal tersebut, Kopi Kenangan pun menerapkan strategi bisnis yang ampuh di masa pandemi. Semasa Pandemi, banyak fasilitas publik seperti pusat perbelanjaan yang ditutup.

Maka dari itu, Kopi Kenangan pun akhirnya membuka banyak gerai baru di dekat daerah pemukiman dan dekat dengan tempat-tempat yang ramai. Dengan begitu, gerainya akan lebih mudah dijangkau oleh semua pelanggan.

Selain itu, Kopi Kenangan juga memaksimalkan bisnisnya dengan membuka franchise bagi masyarakat yang ingin bekerja sama. Sistem penjualan yang dilakukan pun juga banyak melalui online, alhasil tingkat pendapatan bisa dijaga dengan baik.

Hasilnya, hingga 2021 Kopi Kenangan sudah memiliki lebih dari 500 gerai yang tersebar di 45 kota di Indonesia. Melalui ratusan gerai tersebut, kedai kopi ini mampu menyerap sekitar 3.000 tenaga kerja.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Jenis Mesin Kopi Terbaik, Cocok untuk Usaha Kafemu

Tips Bisnis yang Bisa Dipetik dari Kopi Kenangan

Kisah Sukses Kopi Kenangan yang Raih Status Unicorn
(Foto pelanggan Kopi Kenangan. Sumber: Instagram.com/kopikenangan.id)

Melihat kisah suksesnya, tentu ada banyak poin menarik yang bisa dijadikan tips bisnis. Berikut rangkumannya untukmu.

1. Jeli Melirik Celah Pasar

Tips bisnis pertama yang bisa kamu terapkan adalah jeli dalam melihat celah pasar. Pendiri Kopi Kenangan melihat adanya kekosongan antara kopi murah dengan kopi mahal.

Disitulah kedai kopi ini masuk untuk menyajikan kopi berkualitas dengan harga yang masih terjangkau. Hal tersebut ternyata sukses diterima dan disukai oleh masyarakat. Pelanggan menginginkan kopi dengan rasa baru namun dengan harga yang masih terjangkau.

2. Pintar Menentukan Strategi Bisnis

Dalam berbisnis, tentu kamu perlu menyiapkan berbagai skenario sejak awal. Berbagai skenario tersebut merupakan upaya dalam mengantisipasi segala kemungkinan terburuk.

Namun, dalam pelaksanaannya rencana bisa berubah secara tiba-tiba. Artinya, kamu pun harus siap dengan semua perubahannya. Seperti yang dilakukan Kopi Kenangan ketika pandemi.

Bisnis ini mengubah konsep pemasarannya dengan membuka gerai di dekat pemukiman agar lebih dekat dengan pelanggan. Dengan kata lain, bisnis lah yang mendekati pelanggannya.

Baca Juga: 5 Cara Memulai Bisnis Kopi Susu Kekinian, Apa Saja Itu?

3. Upayakan Dana dari Investor

Jika kamu merasa bisnis yang kamu jalankan sudah cukup stabil dan bisa mendapatkan keuntungan yang baik, mungkin kamu dapat mempertimbangkan pengajuan dana dari investor.

Pengajuan dana dari sponsor tentu lebih menguntungkan dibanding pinjaman bank. Sebab, kamu tak memiliki kewajiban untuk mengembalikan dana. Dana yang didapat pun bisa sangat besar.

Semua tergantung pada kinerja bisnismu dan kemampuanmu dalam merayu investor agar mau memberikan dana segar kepada usahamu.

Nah, itulah kisah sukses Kopi Kenangan dan tips bisnisnya yang dapat kamu jadikan pelajaran.

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X